Skip to content

Cart

Your cart is empty

Article: Cerita mbak Iim, pengrajin batik di Ciwaringin

Cerita mbak Iim, pengrajin batik di Ciwaringin
cerita

Cerita mbak Iim, pengrajin batik di Ciwaringin

Kami mendirikan Engrasia untuk satu tujuan yaitu berkontribusi kepada pemerataan kesejahteraan rakyat Indonesia dan mengurangi kemiskinan dengan cara memberdayakan pengrajin lokal di daerah agar bisnis mereka maju, mereka bisa menyerap tenaga kerja di tempat sekitar mereka dan mengurangi pengangguran. Dengan sejalannya waktu, mereka bisa mengaktualisasikan diri mereka sendiri menjadi pahlawan ekonomi daerah dan mereka juga lah yang menjadi panutan, teladan dan sumber inspirasi penduduk setempat bahwa kehidupan yang layak bisa diciptakan di lingkungan mereka sendiri. Bahwa mereka tidak perlu menyerah terhadap situasi dan beranggapan bahwa rumput di kota besar lebih hijau. Bahwa jika ada niat, pasti ada jalan.

Pada saat ini kami fokus kepada pengrajin batik khususnya di daerah Jawa. Salah satu pengrajin yang sudah menjadi rekanan kami selama setahun terakhir adalah mbak Iim Rohimah. Beliau adalah pengrajin batik di daerah Ciwaringin. Kecamatan ciwaringin termasuk di dalam kabupaten Cirebon di mana kerajinan batiknya sudah sangat terkenal terutama di daerah Trusmi dan Plered. Kunjungan ke Ciwaringin relatif jauh lebih sedikit dibanding ke Cirebon.

Akhir-akhir ini beliau bercerita di akun instagramnya, @iim_sapujagat, bahwa beliau sedang membangun sebuah rumah baru untuk tempat tinggal maupun display karya-karya batiknya. "Alhamdulillah...Tinggal nunggu pintu saja,rumah minimalis buat ruang tamu dan buat disply batik sdh siap d huni,urusan ngecat nya d tunda dulu y..nungguin saldo masuk soalnya."

Berikut kutipan dari pembicaraan kami dengan beliau


Banyak usaha yang telah beliau keluarkan selama perjalanannya merintis usaha beliau di industri ini di mana Engrasia berkesempatan menjadi sebagian kecil dari cerita beliau. Walaupun demikian kami sangat senang dan bangga bisa diakui oleh mbak Iim menjadi bagian dari cerita beliau memajukan kehidupan pribadinya, bisnisnya maupun lingkungan sekitarnya

Selamat mbak Iim, maju terus ya mbak :)

Leave a comment

This site is protected by hCaptcha and the hCaptcha Privacy Policy and Terms of Service apply.

All comments are moderated before being published.

Read more

5 Film Indonesia yang Bercerita Tentang Perempuan

5 Film Indonesia yang Bercerita Tentang Perempuan

Selamat Hari Film Nasional! Untuk memperingati hari spesial yang jatuh setiap 30 Maret ini, Engrasia membagikan 5 judul film yang bercerita tentang perempuan sebagai bentuk apresiasi terhadap karya...

Read more
3 Anak Muda yang Menjadi Pelopor Inovasi Kerajinan Khas Indonesia

3 Anak Muda yang Menjadi Pelopor Inovasi Kerajinan Khas Indonesia

Kerajinan tangan khas Indonesia sangatlah beragam dan sebagian besarnya merupakan peninggalan budaya turun-temurun. Bertahun-tahun seni kerajinan tersebut dikembangkan dengan cara yang sama, padaha...

Read more