Skip to content

Cart

Your cart is empty

Batik Tulis Cirebon KB-10.6205

Sale priceRp 1.900.000

Kain batik tulis Cirebon dengan motif Gununganwarna asli kain birumuda, biru dongker, putih pola kemeja lengan panjang

Jenis mori : Katun, merek mori : Primissima 3 Bendera

Ukuran : 250 x 105 cm

Makna motif :
Motif gunungan menyimbolkan penguasa semesta, secara general gunungan diartikan layaknya alam semesta atau suatu kehidupan, dimana di dalamnya terdapat gambar kecil seperti alasan (lembu), monyet, ular, kera, hutan, dan rumah. Motif gunungan pada prinsipnya adalah bentuk dasar segitiga sama kaki yang mengandung makna simbolis-filosofis sebagai lambang ke Esaan Tuhan tetap diacu dan tidak banyak mengalami perubahan bentuk.
Gunungan merupakan wayang berbentuk gambar gunung beserta isinya. Gunungan adalah simbol kehidupan, jadi setiap gambar yang berada di dalamnya melambangkan seluruh alam raya beserta isinya, mulai dari manusia sampai dengan hewan serta hutan dan perlengkapannya.
Motif ini biasanya dapat dilihat ketika menonton pentas pewayangan terutama wayang kulit, berbentuk seperti segi lima menguncup pada ujung atasnya itulah yang disebut dengan Gunungan. Di dalam Motif Gunungan terdapat gambar-gambar kecil yang menjadi elemen pembentuk gambar besar.