Pengrajin: Menjadi Pahlawan Lewat Karya
Apa definisi pahlawan menurut Anda? Apakah mereka yang berjuang di medan perang, atau Anda punya definisi lain? Lalu, berdasarkan opini Anda tersebut, siapakah pahlawan yang Anda idolakan?
Dari pertanyaan tersebut, kita tahu bahwa makna pahlawan ternyata tidak sesempit itu. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pahlawan adalah orang yang menonjol karena keberanian dan pengorbanannya dalam membela kebenaran.
Sementara itu, Wakil Presiden Jusuf Kalla pernah menyebutkan bahwa pahlawan adalah mereka yang mengabdi pada bangsa dan negara dengan berkontribusi pada bidang-bidang tertentu. Bidang ini terbentang luas, mulai dari keilmuan, seni, olahraga, dan lain sebagainya. Menurut beliau, definisi inilah yang lebih sesuai untuk diresapi di masa kini.
Di bidang seni, banyak sekali profesi yang berpotensi menjadi pahlawan, salah satunya pengrajin. Mereka mengolah cipta, rasa, dan karsa ke dalam karya kerajinan tangan, baik yang berbentuk dua maupun tiga dimensi. Tahukah Anda bahwa melalui karyanya, para pengrajin telah menjadi pahlawan?
Pahlawan bagi keluarga
Berkarya menjadi jalan bagi pengrajin untuk memuaskan renjana (passion) sekaligus memenuhi kebutuhan hidup. Mereka memproduksi kerajinan dalam jumlah tertentu untuk kemudian dijual dengan harga yang ditetapkan. Kemudian, hasil penjualannya digunakan untuk membantu perekonomian keluarga.
Perjuangan ini tentu penuh dengan suka duka. Tak sedikit pengrajin yang mengandalkan penjualan kerajinan sebagai satu-satunya mata pencaharian. Meskipun pemasukan naik turun, mereka tetap berjuang; demi kesejahteraan keluarga.
Pahlawan bagi daerah
Industri kerajinan adalah salah satu komponen yang berkontribusi terhadap besarnya pendapatan daerah. Semakin banyak pengrajin yang berkarya dan semakin banyak kerajinan yang terjual, maka semakin makmur pula daerah tersebut. Pantaslah jika pengrajin disebut sebagai pahlawan bagi daerahnya.
Pahlawan bagi tradisi lokal
Tradisi merupakan adat atau kebiasaan yang diteruskan secara turun temurun dan diresapi oleh masyarakat setempat. Karena cakupan wilayah yang sempit, tradisi ini sering disebut juga sebagai tradisi lokal.
Agar tidak hilang ditelan bumi, maka tradisi tersebut harus diteruskan oleh generasi berikutnya. Di sinilah pengrajin berperan sebagai pahlawan dengan menggeluti dan mengembangkan karya tradisional tersebut. Tidak hanya di daerahnya sendiri, tetapi juga memperkenalkannya hingga ke daerah lain dan mancanegara. Siapa, sih, yang tidak bangga?
Mari apresiasi sisi kepahlawanan mereka dengan mendukung hasil karya pengrajin lokal. Selamat hari pahlawan!
Leave a comment
This site is protected by hCaptcha and the hCaptcha Privacy Policy and Terms of Service apply.